Kolesterol tinggi adalah kondisi ketika kadar kolesterol di dalam darah melebihi batas normal. Jika dibiarkan, kolesterol yang berlebihan bisa menumpuk di pembuluh darah sehingga meningkatkan risiko terjadinya serangan jantung dan stroke.

 

Kolestrol adalah lemak seperti lilin yang diproduksi oleh hati. Tubuh membutuhkan kolesterol untuk memproduksi sel-sel sehat dan sejumlah hormon. Selain diproduksi oleh hati, kolesterol juga dapat diperoleh dari makanan.

 

Kolesterol di dalam darah diikat oleh protein dan membentuk lipoprotein. Ada dua jenis lipoprotein, yaitu high-density lipoprotein (HDL) yang biasa disebut dengan kolesterol baik, dan low-density lipoprotein (LDL)  yang dikenal sebagai kolesterol jahat.

 

Masing-masing jenis lipoprotein memiliki fungsi yang berbeda bagi tubuh. HDL berfungsi membawa kolesterol yang berlebihan ke hati, sedangkan LDL bertugas membawa kolesterol ke sel-sel tubuh.

 

Selain kolesterol, ada pula jenis lemak lain yang disebut trigliserida. Jika kolesterol digunakan untuk memproduksi sel-sel sehat dan hormon, trigliserida digunakan oleh tubuh untuk menghasilkan energi.

 

Penyebab dan Faktor Risiko Kolesterol Tinggi

Seseorang berisiko terkena kolesterol tinggi jika menjalani pola hidup yang tidak sehat, seperti merokok, mengonsumsi minuman beralkohol, atau mengonsumsi makanan berlemak secara berlebihan.

Risiko kolesterol tinggi juga lebih besar pada penderita penyakit tertentu, misalnya diabetes dan penyakit ginjal.

Gejala dan Komplikasi Kolesterol Tinggi

Kolesterol tinggi merupakan kondisi yang tidak bergejala, sehingga sering kali tidak disadari oleh penderitanya. Maka dari itu, cara untuk mengetahui apakah Anda menderita kolesterol tinggi atau tidak adalah dengan menjalani tes kadar kolesterol ke dokter.

Tes kadar kolesterol perlu dilakukan secara berkala, agar risiko terjadinya komplikasi bisa dicegah. Beberapa komplikasi yang dapat menyerang penderita kolesterol tinggi adalah stroke, penyakit jantung koroner, dan serangan jantung.

Pengobatan dan Pencegahan Kolesterol Tinggi

Cara untuk mengobati sekaligus mencegah kolesterol tinggi adalah dengan menjalani pola hidup sehat, seperti rutin berolahraga, banyak mengkonsumsi makanan sehat, misalnya buah dan sayur, serta tidak merokok dan mengonsumsi minuman beralkohol. Dan bekali  tubuh dengan suplemen dari Synergy, yang bisa membantu mengontrol kolestrol tubuh yaitu spirulina, chlorophyll plus dan proargi-9+.

 

Produk Terkait: 

1. Spirulina

2. Chlorophyll Plus

3. Proargi-9+